- .

TERKINI

Rabu, 26 Februari 2020


SMP Negeri 1 Kendari Raih Delapan Medali 
dalam I-Smart Competition Season II

      SMP Negeri 1 Kendari kembali menorehkan prestasi. Kali ini, sekolah dengan slogan “Sekolahnya Para Pemimpin” tersebut meraih delapan medali dalam ajang I-Smart Competition Season II yang diselenggarakan MAN Insan Cendekia Kendari.
         Lomba yang digelar 11-15 Februari 2020 tersebut diikuti oleh empat belas SMP/MTs se-Sulawesi Tenggara. Ada dua belas cabang yang dilombakan, yaitu Olimpiade IPA, Olimpiade Matematika, LCT IPA, LCT IPS, LCT Matematika, Debat Bahasa Indonesia, Esai, Fotografi, Vlog, Desain Grafis, Story Telling, dan Best of the Best. Tim SMP Negeri 1 Kendari yang turun di tujuh cabang lomba, berhasil mempersembahkan tiga emas, empat perak, dan satu perunggu.
             Rincian medali yang diperoleh SMP Negeri 1 Kendari, yaitu:
1.     Medali emas Olimpiade IPA (I Gede Adhiyaksa Kusuma Darmawan)
2.   Medali emas lomba Debat Bahasa Indonesia (Tim A: Calista Adira Putri, Sri Mulya Syahrani Madu, Khalila’ Tun Nikmah Karany)
3.     Medali emas lomba Menulis Esai (Tim B: Alexa Fitrah Elfandi dan Ahmad Wahyudi Nur)
4.     Medali perak Olimpiade Matematika (Andi Qur’ani Ratu Sabrina)
5.  Medali perak LCT IPA (I Gede Adhiyaksa Kusuma Darmawan, Rasyadwa Arsya, Rajaswa Nagataderlalby)
6.  Medali perak LCT Matematika (Andi Qur’ani Ratu Sabrina, La Ode Muh. Azis, Amirul Mukminin)
7.     Perak lomba Menulis Esai (Tim A: Ratih Indriyanti dan Meyzahrah Zaila Aulia)
8.     Perunggu lomba Debat Bahasa Indonesia (Tim B: Muh. Afzaal Radya Putra, Tata Arthalita, Riska Nindyawati)
Pemenang diumumkan pada Sabtu (15/2) di ballroom Kantor Administrasi MAN Insan Cendekia bertepatan dengan acara penutupan. Para pemenang berhak mendapatkan piala, uang tunai, dan sertifikat.